Friday, September 30, 2016

CARA MEMBUAT HATI MENJADI TENANG
   
   Mungkin sebagian dari kita tidak tau apa dan bagaimana cara membuat hati kita menjadi tenang,soal hati semua orang pasti punya hati dan secara fisik tubuh kita juga mempunyai hati, tapi yang kita bahas kali ini adalah bagaimana membuat perasaan hati kita menjadi tenang.


1.CARILAH TEMPAT YANG TEPAT
    Carilah tempat yang memungkinkan kamu untuk bisa menyelaraskan pemikiran kamu dengan alam sekitar karena jika kita bisa mencari tempat yang membuat kita menyatu dengan alam itu akan lebih baik selain kamu dapat relax kembali kamu juga dapat susasana yang lebih segar karena menyatu dengan alam.


2.HINDARI KONFLIK
    Sementara kamu hindari sesuatu yang berbau konflik lebih baik kamu hindari aktifitas yang memungkinkan suatu konflik atau sekarang kamu sedang tidak tenang karna konflik tersebut.


3.RELAX
 Buatlah pikiran kamu relax kamu pikirkan sesuatu yang membuat kamu merasa lebih santai entah itu tentang masa lalu atau hal-hal lain yang mampu mendatangkan mood kamu.

 
4.BERBICARA DENGAN DIRI SENDIRI
    Tanpa sadar kita sering berbicara dengan diri sendiri coba kamu cari apa yang membuat kamu merasa lebih baik karna semuanya bisa terkontrol oleh pikiran kamu sendiri dan lama kelamaan kamu tahu apa yang harus kamu lakukan.


5.KOMUNIKASI DENGAN ORANG TERDEKAT
    Jika kamu tidak terbiasa dengan menyendiri kamu bisa komunikasikan isi hati kamu kepada orang yang kamu anggap paling dekat dan yang terpenting bisa melindungi privasi kamu.


6.IBADAH
    Percaya atau tidak ibadah juga bisa membuat suasana hati kamu menjadi lebih baik karna kita senantiasa terlindungi oleh Tuhan dan selalu merasa diri kita tak sendirian di dunia ini.
Itulah cara sederhana yang bisa membuat mood kamu bisa kembali lagi,yang terpenting adalah pikiran kita sendiri jika kita bisa membuat pikiran kita relax itu akan lebih baik jika kita sambil melakukan hal-hal di atas.Dan semoga bermanfaat.